Even balap sepeda terakbar di Jawa Timur, International Tour de Banyuwangi Ijen (ITdBI) 2019 dimulai pekan depan. Tim-tim dengan nama besar telah mengonfirmasi untuk ambil bagian pada balapan yang digeber 25-28 September ini.

“ITdBI telah menjadi ikon sports tourism daerah. Sekaligus  salah satu event yang membuat Banyuwangi disebut sebagai kota balap sepeda di Indonesia. Ratusan pembalap sepeda profesional dari dalam, dan luar negeri, akan bertanding menjadi yang terbaik di ajang ini,” kata Abdullah Azwar Anas, Bupati Banyuwangi.

ITdBI 2019 bakal diikuti tim-tim masyhur. Sebut saja nama Team UKYO (Jepang), KINAN Cycling Team (Jepang), Taiyuan Miogee Cycling Team (Tiongkok), St George Continental Cycling Team (Australia), dan Team Sapura Cycling (Malaysia). Mereka mencatat prestasi apik dalam rangkaian 2019 UCI Asia Tour.

Team UKYO misalnya. Mereka tercatat sebagai juara Tour de Tochigi, Jepang, Maret lalu. Team Sapura Cycling juga cukup berjaya tahun ini. Mereka menjadi yang terbaik pada Tour de Langkawi, dan Tour de Iskandar Johor. Sapura juga tercatat sebagai juara Tour de Singkarak 2018.

Taiyuan Miogee Cycling Team adalah pemenang Tour de Filipinas, dan Tour of China I. St George Continental Cycling Team yang diperkuat Ryan Cavanagh, adalah jawara Tour of Thailand, awal April lalu. Sedangkan Kinan Cycling Team yang diperkuat Thomas Lebas, merupakan juara Tour de Indonesia 2019.

Selain itu ITdBI 2019 juga akan diikuti belasan tim internasional lainnya, seperti Go For Gold (Filipina), Global Cycling (Filipina), Sepahan Cycling Team (Iran), Terengganu Inc. TSG Cycling Team (Malaysia), Omidnia Mashhad Team (Iran), Qinghai Tianyoude Cycling Team (Tiongkok), Aisan Racing Team (Jepang), dan Nex Cycling Team (Singapura).

Mereka bermaterikan pembalap dari pelbagai belahan dunia. Seperti Belanda, Spanyol, Australia, Selandia Baru, India, Jepang, Prancis, Jerman, Rusia, Iran, Irlandia, Slovakian Thailand, Tiongkok, Kolombia, Italia, Hongkong, dan Inggris. “Kalau ditotal, pembalap-pembalapnya dari 23 negara,” sebut Anas.

Tim-tim asal Indonesia juga berpartisipasi di ajang ini. Mereka yang sudah mengonfirmasi keikutsertaan di ITdBI 2019 antara lain, BRCC Banyuwangi, PGN Road Cycling Team, KGB Jakarta, dan KFC Cycling Team. Bukan hanya itu, ITdBI 2019 juga diikuti tim nasional Indonesia, dan Malaysia juga ambil bagian.

“Ajang ITdBI ini menjadi persiapan bagi tim-tim ini untuk menambah poin menuju Olimpiade 2020 di Jepang,” imbuh Anas. Pada tahun ini ITdBI akan mengusung tagline; ‘Bike to Life, Bike to Nature’. (mainsepeda)

Peserta ITdBI 2019 dari Luar Negeri:

1. Team UKYO (Jepang)

2. KINAN Cycling Team (Jepang)

3. Taiyuan Miogee Cycling Team (Tiongkok)

4. St George Continental Cycling Team (Australia)

5. Team Sapura Cycling (Malaysia)

6. Go For Gold (Filipina)

7. Global Cycling (Filipina)

8. Sepahan Cycling Team (Iran)

9. Terengganu Inc. TSG Cycling Team (Malaysia)

10. Omidnia Mashhad Team (Iran)

11. Qinghai Tianyoude Cycling Team (Tiongkok)

12. Aisan Racing Team (Jepang)

13. Nex Cycling Team (Singapura)

14. Tim nasional Malaysia

Peserta ITdBI 2019 dari Dalam Negeri

1. Tim nasional Indonesia

2. BRCC Banyuwangi

3. PGN Road Cycling Team

4. KGB Jakarta

5. KFC Cycling Team

Populer

Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
AG2R La Mondiale Ganti Pakai Sepeda Eddy Merckx
Adidas dan Colnago: Pernikahan Sneaker dan Cycling
Wilier Zero SLR, Senjata Baru untuk Para Kambing Gunung
Siap Minggat dengan Brompton Explore (Unboxing dan First Ride)
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Swap Meet Pertama di 2020, Berhasil Jual Brompton Explore
Zipp 303 Firecrest Terbaru Tantang Kita Ubah Pola Pikir
Tao Geoghegan Hart Juara Overall, Filippo Ganna Sapu Time Trial
Podcast Main Sepeda Eps 37: Etika E-Bike, untuk Transportasi atau Sport?