Trek-Segafredo resmi beralih ke ban Pirelli untuk musim 2020. Merek ban asal Italia ini menggusur tempat Vittoria. Pirelli mempersenjatai Mads Pedersen dan kawan-kawan dengan ban tubular PZero Velo pada musim ini.

Bergabungnya Pirelli ke Trek-Segafredo diumumkan dalam laman resmi tim yang terdaftar di Amerika Serikat itu. Aspek teknologi merupakan inti dari kemitraan dengan Pirelli. Mereka bekerja sama untuk mengembangkan solusi ban yang spesifik, unik serta unggul dalam dunia balap sepeda profesional.

"Hasil dari proses pengujian, dan validasi kinerja ini, yang akan berlanjut sepanjang musim, akan mengarah pada pengembangan produk-produk canggih yang kemudian akan disediakan oleh Pirelli untuk semua penggemar," kata Trek-Segafredo dalam keterangan resminya.

Pirelli mengharapkan feedback dari kerja sama ini. Sebab Trek-Segafredo diperkuat pembalap top dunia. Seperti Vincenzo Nibali, Bauke Mollema, Richie Porte, serta juara dunia road race 2019, Mads Pedersen. Masukan dari para pembalap ini berguna untuk mengembangkan produk Pirelli ke depannya.

Selain digunakan oleh tim putra, ban tubular PZero Velo juga akan dipakai oleh tim putri Trek-Segafredo. Selain itu, Pirelli juga diumumkan sebagai sponsor tim sepeda gunung Trek tahun ini. Tim tersebut akan diberi nama Trek-Pirelli.

Foto: Trek-Segafredo

Populer

Bianchi Merilis Sprint, Road Bike dengan Harga Terjangkau
Nairo Quintana Menang, Chris Froome Melorot
Para Cycling Sumbang Satu Medali Perak dan Dua Perunggu
Fabio Jakobsen Raih Kemenangan Kelima Deceuninck-QuickStep
Ronald Simanjuntak Menutup Januari dengan Gowes 1.000 Km
Lampu Spoke Keren Tanpa Baterai
Ada Timing Chip untuk Peserta Bromo KOM
Mengintip Setelan Sepeda Bintang Giro d’Italia 2018
Makin Berlubang, Makin Aman
Walau Babak Belur, Peter Sagan Janji Finis Tour de France