Perusahaan pakaian bersepeda asal Italia, Santini berancang-ancang memproduksi masker wajah. Keputusan ini adalah respon atas coronavirus yang kini menjadi wabah di dunia. Santini berharap proses produksi masker wajah dapat dimulai pada Senin (23/3) depan.

Santini mengatakan, purwarupa masker wajah sudah dibuat, dan kini tengah diuji oleh universitas teknik terbesar di Kota Milan, yakni Politecnico di Milano. Jika pengujian ini sukses, Santini berencana memproduksi sekitar 10.000 masker wajah setiap harinya.

Manajer Pemasaran Santini, Monica Santini mengungkapkan bahwa pihaknya tidak berjalan sendiri dalam proyek ini. Santini menggandeng perusahaan lokal asal Bergamo, yaitu Sitip. Sitip menjadi pemasok kain tahan air yang nyaman digunakan saat bernapas.

"Sejak awal kami sudah bertanya kepada diri sendiri tentang apa yang bisa kami perbuat sebagai sebuah perusahaan. Kami telah membuat prototipe masker wajah. Sekarang kami menunggu lampu hijau dari Politecnico di Milano yang sedang mengujinya," bilang Monica Santini kepada Bergamo News.

Italia adalah salah satu negara di Eropa dengan kasus coronavirus terbanyak. Hingga Jumat (20/3), jumlah pasien positif coronavirus sebanyak 41,035 orang. Sedangkan jumlah kematian yang disebabkan wabah ini sebanyak 3,405. Kondisi ini membuat sejumlah event balap di Italia harus diundur dan dibatalkan.

"Kami telah menerima banyak permintaan. Tapi prioritas kami adalah masyarakat di Bergamo dan sekitarnya. Sebab kami dapat melihat sendiri kesulitan yang kami hadapi di rumah sakit kami. Juga tentang berapa banyak orang yang masih bekerja di kantor atau pabrik," jelas Monica Santini.(mainsepeda)

Foto:Federico Leggio, Fixed Gear Crit

Populer

Grupset 13-Speed Rotor sekarang Ada untuk MTB
Bromangge Usung Misi Bangkitkan Pariwisata Palu
Saling Respect, Tidak Peduli Sudah Kenal atau Belum
Lebih Ringan, Mulus, dan Universal
Pestanya Cyclist Cewek Thailand
Polygon Luncurkan Divine R5 dan R7, Untuk Wanita Indonesia
Andre Greipel “The Gorilla” Masih Ambisi Tour de France
Bianchi Merilis Sprint, Road Bike dengan Harga Terjangkau
Apakah Kita Butuh Bib Short Khusus untuk Indoor Training?
Sam Bennett Menang Mudah, Wout van Aert Finis Kedua