Penangguhan kompetisi balap sepeda diperpanjang hingga 1 Juni 2020. Keputusan itu diambil seusai rapat yang diadakan oleh Union Cycliste Internationale (UCI) bersama AIOCC (penyelenggara), AIGCP (tim) dan CPA (pembalap), Rabu (1/4).

"UCI beserta para pemangku kepentingan memutuskan untuk memperpanjang penangguhan kompetisi bersepeda hingga 1 Juni 2020," bilang ICI dalam keterangan resminya, Rabu malam.

Pandemi Covid-19 yang belum mereda menjadi pertimbangan UCI mengambil keputusan ini. UCI menegaskan jika keputusan ini berlaku untuk semua disiplin balap sepeda. Mulai dari road race, track, MTB, BMX race serta BMX Frestyle.


UCI mengatakan bahwa mereka tengah menyusun jadwal baru. Organisasi yang bermarkas di Swiss ini menegaskan, mereka bakal memprioritaskan tiga ajang Grand Tour, dan sejumlah balapan Monumen. "Hasil dari pekerjaan internal ini akan dikomunikasikan ketika kondisinya tepat," bilang UCI.

Sadar akan konsekuensi akibat krisis ini, keluarga besar UCI telah menyetujui pembentukan kelompok kerja. Kelompok ini terdiri dari perwakilan UCI, CPA, dan AIGCP. UCI mengaku telah menerima lebih dari 450 permintaan untuk penundaan atau pembatalan ajang bersepeda.

Dalam periode seperti ini UCI kembali meminta ke semua orang untuk bersatu, bertanggung jawab, dan kuat. Kami akan melanjutkan konsultasi dengan berbagai pihak untuk menemukan solusi terbaik bagi olahraga balap sepeda," jelas mereka.(mainsepeda)

Populer

Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
AG2R La Mondiale Ganti Pakai Sepeda Eddy Merckx
Adidas dan Colnago: Pernikahan Sneaker dan Cycling
Wilier Zero SLR, Senjata Baru untuk Para Kambing Gunung
Siap Minggat dengan Brompton Explore (Unboxing dan First Ride)
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Swap Meet Pertama di 2020, Berhasil Jual Brompton Explore
Zipp 303 Firecrest Terbaru Tantang Kita Ubah Pola Pikir
Tao Geoghegan Hart Juara Overall, Filippo Ganna Sapu Time Trial
Podcast Main Sepeda Eps 37: Etika E-Bike, untuk Transportasi atau Sport?