FibreFirst Cycling 2020 resmi dimulai Senin (12/10) hari ini. Pelaksanaan event bersepeda virtual terbesar di Indonesia ini ditandai dengan flag off ceremony di kawawan Bintaro. FibreFirst Cycling 2020 akan digelar hingga 1 November mendatang.
Dengan mengusung konsep virtual, seluruh peserta baik individual maupun berkelompok dapat bersepeda ke mana pun dan kapan pun. Selain itu, pihak penyelenggara juga mengajar peserta gowes sambil berdonasi.
Jadi, para peserta diwajibkan menempuh jarak 50 kilometer untuk memulai berdonasi. Kemudian, tiap kilometer berikutnya akan dikonversikan ke Rupiah hingga mencapai akumulasi Rp 200 juta. Kemudian total dana yang terkumpul akan disalutkan melalui Yayasan Kita Bisa (KitaBisa.com).
"Dilihat dari banyaknya peserta yang telah mendaftar, kami sebagai penyelenggara sangat senang karena tidak menyangka animo masyarakat Indonesia akan sebesar ini terhadap FibreFirst Cycling 2020," imbuhnya.
Ketua Umum PB ISSI Raja Sapta Oktohari mengatakan, pihaknya sangat mendukung FibreFirst Cycling 2020 karena telah mewadahi kebutuhan masyarakat Indonesia untuk dapat tetap bersepeda meski sedang dilanda pandemi Covid-19.
"Meski dengan konsep virtual terlihat antusias masyarakat Indonesia sangat tinggi akan kegiatan ini. Mari kita bersama-sama ikut mensukseskan FibreFirst Cycling 2020. Namun jangan lupa tetap mengikuti protokol COVID-19 yang ditetapkan pemerintah ya," pesan Okto, sapaan akrabnya.
"Di luar tiket virtual cycling, Blibli juga menyediakan berbagai produk, termasuk suplemen serat premium yang membantu pelanggan menjaga kesehatan tubuh walau di tengah pandemi COVID19," ucapnya.
Bagi yang ingin ikutan, tidak ada kata terlambat. Hanya dengan Rp 275 ribu Anda dapat mendaftar dan akan tetap mendapatkan race pack berupa official jersey, finisher medal, FibreFirst one week supply, dan shaker. Caranya, Anda bisa mendaftar di link berikut. (mainsepeda)
Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 17
Audionya bisa didengarkan di sini