Caleb Ewan Target Menang di Tiga Grand Tour

| Penulis : 

Salah satu sprinter terkuat di dunia Caleb Ewan (Lotto Soudal) memasang target tinggi pada tahun ini. Pembalap asal Australia tersebut ingin tampil di tiga Grand Tour pada musim 2021. Targetnya adalah mendapatkan kemenangan etape.

Pembalap 26 tahun ini sudah mencicipi tiga Grand Tour dalam kariernya. Ewan dua kali turun di Tour de France, tiga kali membalap di Giro d'Italia, serta sekali berlaga di La Vuelta a Espana. Pada musim 2020 lalu, karena jadwal yang sangat padat, membuat Ewan cuma berlaga di Prancis saja.

Ewan mengoleksi tujuh dari 12 total kemenangan yang diraih tim Lotto Soudal musim lalu. Termasuk dua kemenangan di Etape 3 dan Etape 11 di Tour de France 2020. Ia juga mencatat dua kemenangan di kandang sendiri di Tour Down Under.

Dalam wawancara kepada Net Nieuwsblad, Ewan berbicara panjang lebar tentang targetnya musim ini. Termasuk di Tour de France 2021. "Tour menawarkan lebih banyak opsi untuk sprinter pada tahun ini, itu adalah kesempatan bagi saya," katanya.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Ewan tidak terlibat dalam pertempuran di points classification. Targetnya adalah kemenangan etape. Pada musim baru ini, Ewan ingin mendapatkan kemenangan etape di masing-masing Grand Tour. Rider terakhir yang melakukannya adalah Alessandro Petacchi.

Petacchi adalah pembalap Italia yang saat itu memperkuat tim Fasso Bortolo. Ia memenangkan empat etape Tour de France, enam kemenangan di Giro, dan lima kemenangan di La Vuelta. "Setiap orang memiliki peran mereka di tim, dan mereka semua penting. Peran saya adalah memenangkan balapan," kata Ewan.

Sejauh ini Ewan telah mengantongi lima kemenangan di Tour de France dan tiga kali juara etape di Giro. Ewan masih memiliki banyak target yang ingin dicapai. Akan tetapi, di atas itu semua, ia berharap kalender balapan berjalan normal pada musim 2021 ini. (mainsepeda)

Johnny Ray Menyelesaikan Misi Gowes 2.500 Km untuk Anak Panti Asuhan

Foto: Bettini Photo, ASO

Populer

Wilier Zero SLR, Senjata Baru untuk Para Kambing Gunung
Siap Minggat dengan Brompton Explore (Unboxing dan First Ride)
Podcast Main Sepeda Eps 37: Etika E-Bike, untuk Transportasi atau Sport?
Kuat Berkat Indoor Training
Seperti Melihat Lukisan Gunung saat SD
Penyelenggara Baru, Rute Senangkan Sprinter
Stem Ini Bisa Panjang-Pendek dan Merunduk
Cyclist Tak Suka Istri Perhatian
Cavendish Belum Habis, Mantap Tatap Tour de France
Ada Timing Chip untuk Peserta Bromo KOM