RESMI: Paris-Roubaix 2021 Diundur 2-3 Oktober

| Penulis : 

Paris-Roubaix 2021 resmi ditunda. Balapan ini seharusnya dilangsungkan pada 11 April mendatang. Akan tetapi, pandemi Covid-19 yang belum reda membuat jadwal balapan mundur hingga 3 Oktober. Hal tersebut dipastikan oleh Union Cycliste Internationale (UCI) dan Amaury Sport Organisation (ASO) selaku penyelenggara.

"Union Cycliste Internationale mengumumkan bahwa, dalam konteks pandemi Covid-19, Paris-Roubaix dan Paris-Roubaix Femmes edisi 2021 yang seharusnya berlangsung pada 11 April, telah ditunda. Balapan akan berlangsung pada 2 Oktober untuk wanita dan 3 Oktober untuk pria," tulis pernyataan resmi UCI.

Mundurnya jadwal salah satu ajang one-day race terbesar ini memang sudah diprediksi sejak awal. Pandemi di Prancis memang belum kelar. Bahkan makin menjad-jadi. Presiden Prancis Emmanuel Macron telah mengumumkan lockdown nasional untuk yang ketiga kalinya yang dimulai 3 April.

BACA JUGA: Paris-Roubaix 2020 Resmi Dibatalkan

ASO sebagai penyelenggara sebenarnya telah berjuang agar balapan ini tetap berlangsung April. Mereka telah menyodorkan opsi melarang penonton di arena balapan. Sayang, situasi yang tidak memungkinkan membuat jadwal event ini harus mundur.

"Oleh karena itu, penting untuk menemukan bersama dengan semua pihak terkait, tanggal penundaan yang sesuai dengan status acara prestise ini yang sangat dihargai oleh pembalap dan penggemar," ucap Presiden UCI David Lappartient.

BACA JUGA: Kunci Sukses Philippe Gilbert Meraih Paris-Roubaix dan Memburu Lima Monument

Paris-Roubaix merupakan salah satu balapan yang gagal dilangsungkan tahun lalu. Balapan edisi terakhir pada 2019 lalu dimenangkan Philippe Gilbert. Jadwal anyar tersebut membuat Paris-Roubaix berlangsung satu pekan setelah kejuaraan dunia road 2021 yang berlangsung di Flanders, Belgia. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 38

Foto: Getty Images

Populer

Bianchi Merilis Sprint, Road Bike dengan Harga Terjangkau
Para Cycling Sumbang Satu Medali Perak dan Dua Perunggu
Fabio Jakobsen Raih Kemenangan Kelima Deceuninck-QuickStep
Lampu Spoke Keren Tanpa Baterai
Ada Timing Chip untuk Peserta Bromo KOM
Mengintip Setelan Sepeda Bintang Giro d’Italia 2018
Makin Berlubang, Makin Aman
Nairo Quintana Menang, Chris Froome Melorot
Walau Babak Belur, Peter Sagan Janji Finis Tour de France
Merah-Putih dan Wireless, Sepeda Sang Juara Dunia MTB Tujuh Kali