Perusahaan pembuat minuman kopi asal Amerika, Starbucks membuka gerai pertamanya di Milan bulan September ini. Menempati lahan seluas 2.000 meter persegi di kawasan elit, Piazza Cardusio, Starbucks Reserve Roastery and Tasting Room akan memberi warna buat pecinta kopi di negeri kopi dan pizza, Italia.

Menandai kehadiran bersejarah ini, Bianchi, sepeda buatan Italia yang juga memiliki Bianchi Café di jantung kota Milan bekerjasama dengan Starbucks membuat sepeda edisi spesial. Mereka menyebutnya, Bianchi Starbucks Reserve.

Mengadopsi genre sepeda gravel, yang sangat cocok digunakan untuk berpetualang. Setelah minum kopi Starbucks tentunya. Frame Bianchi Orso diwarna dan motif nuansa kopi ala Starbucks. Berdesain minimalis dan klasik tapi masih cukup trendy untuk digunakan hang out.

Bianchi Starbucks Reserve berbasis Bianchi Orso yang diberi sentuhan warna klasik minimalis bernuansa kopi. 

Frame berbahan besi ini dikombinasikan dengan detail moderen seperti flat mount disc brake, 12 mm thru axle dan 1.5 inchi tapered steerer fork.

Seatpost 27.2 mm dengan bottom bracket tradisional, BSA melengkapi Bianchi ini. Karena Orso adalah sepeda adventure, jadi dilengkapi dengan dudukan untuk fender depan belakang, dan lima bottle cage mount. Tiga di frame dan dua di fork.

Bianchi Starbucks Reserve tersedia dalam delapan size dari 46 - 61 cm. 

 

Bianchi Starbucks Reserve tersedia dalam delapan ukuran dari 46 cm hingga 61 cm. Dan maksimal dapat dipasangi ban ukuran 700c x 42 mm. Komponen yang dipasang tidak terlalu high end agar harga terjangkau.

Grupset dipasang Shimano Tiagra 2x10 speed dengan disc brake mekanis. Ban dipasang ukuran 40 mm merek Kenda Flintridge. Sadel dan bartape dipilih warna coffee brown.

Bianchi Starbucks Reserve tampil mewah dengan warna dof dan coklat anodise. 

Sepeda edisi spesial ini hanya dijual di Starbucks Reserve Milan sebagai merchandise resmi dengan banderol EUR2250 atau sekitar Rp. 38 jutaan.

Sekedar informasi, ini bukan pertama kalinya Bianchi bekerjasama dengan perusahaan Italia membuat sepeda edisi spesial. Sebelumnya, Bianchi membuat sepeda roda tiga khusus untuk berbelanja dilengkapi keranjang kayu di depan dan belakang untuk FICO Eataly World center yang berada di Bologna, Italia. (mainsepeda)

Foto : bianchi

 

Populer

Selalu Dukung Toko Sepeda Lokal Anda!
Pakai Skinsuit, Cara Paling Instan untuk Cepat
Menang TT, Lutsenko Gagal Gusur Pöstlberger di GC
Menaikkan Gengsi Sepeda Lipat dan Brompton
Wilier Zero SLR, Senjata Baru untuk Para Kambing Gunung
Mads Pedersen Pernah Gagal di Sepak Bola dan Bulu Tangkis
Juara Dunia Lima Kali Comeback di Banyuwangi International BMX 2019
Mark Cavendish Resmi Bergabung Bahrain–Merida
Sudah 15 Tahun, Anies Baswedan Setia dengan Schwinn Skyliner
Gunung Mahawu, Antara Surga dan Neraka