Selamat Datang Oranye CCC Team

| Penulis : 

Corak merah-hitam BMC merupakan salah satu corak paling populer di peloton WorldTour. Tahun depan, corak itu akan hilang. Sebagai pengganti adalah oranye menyala dari CCC Team, identitas baru tim yang dipimpin oleh Jim Ochowicz tersebut.

Ya, BMC telah mundur menjadi sponsor utama tim. Sebagai pengganti adalah CCC, produsen sepatu Polandia. Kemudian, Giant hadir sebagai suplier sepeda dan helm.

Jumat, 14 Desember, tim itu pun memperkenalkan jersey terbarunya untuk musim 2019. Dibuat oleh Etxeondo dari Spanyol, warna oranyenya begitu menyala. Kemudian warna itu menyembur menjadi hitam, dipadu dengan bib short warna hitam.

“Kami begitu bersemangat akhirnya bisa memperkenalkan seragam Etxeondo yang akan kami gunakan tahun depan, bersama produsen sepatu dan tas CCC dari Polandia sebagai sponsor utama,” kata Ochowicz. “Oranye dan hitam adalah identitas baru kami, memberikan kami tampilan baru yang segar,” tambahnya.

Saat menunggu hadirnya CCC, tim ini memang sempat kehilangan banyak bintang. Salah satunya Richie Porte, yang hengkang ke Trek-Segafredo.

Jadi, untuk musim 2019, tim ini akan fokus ke ajang-ajang Classics. Sebab, mereka masih punya superstar yang mampu merebut lomba-lomba bergengsi. Yaitu Greg Van Avermaet dari Belgia. (mainsepeda)

 

Foto : CCC Team

Populer

Bianchi Merilis Sprint, Road Bike dengan Harga Terjangkau
Para Cycling Sumbang Satu Medali Perak dan Dua Perunggu
Fabio Jakobsen Raih Kemenangan Kelima Deceuninck-QuickStep
Ada Timing Chip untuk Peserta Bromo KOM
Mengintip Setelan Sepeda Bintang Giro d’Italia 2018
Makin Berlubang, Makin Aman
Nairo Quintana Menang, Chris Froome Melorot
Merah-Putih dan Wireless, Sepeda Sang Juara Dunia MTB Tujuh Kali
Peter Sagan Pakai Sepeda Alloy, Team Sky Tetap tanpa Disc Brake
600 Sepeda Lipat Meriahkan Gowes Seli-mu Thanks to Police Jogo Suroboyo