Fadli Raih Emas Pertama untuk Indonesia

| Penulis : 

Impian Muhammad Fadli Imammudin untuk tampil di Paralimpiade Tokyo 2020 tercapai. Kamis, 10 Januari, Fadli berhasil meraih emas di kategori paracycling di Asian Track Championship 2019 yang digelar di Jakarta International Velodrome.

Fadli menjuarai nomor individual pursuit 4.000 meter kategori paracycling C4-C5 (tuna daksa). Ayah satu putra ini mengalahkan pembalap Iran dengan catatan waktu 4 menit 49,601 detik. Sedangkan Mahdi Mohammadi, asal Iran mencatatkan waktu 5 menit 23,920 detik.

M. Fadli.

“Alhamdulillah saya improve dibandingkan saat Asian Para Games kemarin. Semua ini hasil kerja keras dua pelatih saya, dari PB ISSI dan paracycling yang berkolaborasi. Saya bisa improve lima detik dari 5,03 detik menjadi 4,58 detik ini,” tutur Fadli merendah usai pengalungan medali.

Pria mantan pembalap motor nasional ini juga mengaku bisa mempertajam catatan waktunya karena faktor sepeda R96 yang digunakannya. Medali yang diraih Fadli menjadi emas pertama Indonesia pada ATC 2019.

Selain Fadli, ada juga Sufyan Saori yang meraih medali perunggu di perlombaan paracycling C4-C5. Sufyan mampu menggeser Zuhairie Ahmad Tarmizi, pembalap asal Malaysia.

Di nomor berbeda, individual pursuit para sepeda C1-C3, Tryagus Arief Rachman meraih medali perunggu dengan catatan waktu 4 menit 0,313 detik. (mainsepeda)

Foto : dokumentasi M. Fadli        

 

Populer

Gaviria Menang Photo-Finish, Bernal Amankan Golden Jersey
Mads Pedersen Pernah Gagal di Sepak Bola dan Bulu Tangkis
Jangan Pinjam Sadel Punya Istri
Akhirnya Cannondale Punya Sepeda Aero
Pakai RD Berkopling supaya Rantai Tidak Lompat-Lompat
Modifikasi Yeezy Boost Jadi Clipless  
Peter Sagan Umumkan Cerai sambil Buru Kemenangan
Ini Dia Enam Kafe Sepeda Keren di Indonesia
Hanya 250 Unit, Specialized Tarmac SL6 World Champion
SRAM Red eTap AXS 12-Speed: SEMUA Serba Berubah!