Alejandro Valverde Rebut Tanjakan Jebel Hafeet

| Penulis : 

Juara dunia 2018 Alejandro Valverde kembali menunjukkan keperkasaannya di UAE Tour 2019. Pembalap Movistar berusia 38 tahun itu berhasil merebut etape ketiga, di puncak tanjakan Jebel Hafeet, Selasa, 26/2

Etape ketiga ini memang memberi peluang bagi para climber untuk bersinar. Tanjakan penutup itu panjangnya 10,8 km, cukup untuk memilah-milah siapa dalam kondisi fit dan siapa tidak.

Satu per satu unggulan putus dari rombongan. Memasuki km-km akhir, yang tersisa hanya empat pembalap. Termasuk Valverde dan Primoz Roglic, pemimpin general classification dari Jumbo-Visma. Valverde lantas menunjukkan kelasnya sebagai sprinter handal di ujung tanjakan. Jadi juara etape. "Ini kemenangan perdana saya musim ini. Saya benar-benar menginginkannya," kata Valverde.

Roglic memang finis kedua di Jebel Hafeet, tapi dia mampu mempertahankan puncak GC. Masih unggul 14 detik overall atas Valverde. Rabu ini, 27/2, para climber kembali dapat panggung. Etape 4 berakhir di Hatta Dam, sebuah tanjakan yang relatif pendek tapi termasuk curam. Valverde kembali bakal memburu kemenangan. (Mainsepeda)

Hasil UAE Tour 2019-Etape 3

1. Alejandro Valverde (Spanyol) Movistar 4:44:50  

2. Primoz Roglic (Slovakia) Jumbo-Visma    

3. David Gaudu (Prancis) Groupama-FDJ    

4. Emanuel Buchmann (Jerman) Bora-Hansgrohe 0:00:04  

5. Daniel Martin (Irlandia) UAE Team Emirates 0:00:12  

6. Davide Formolo (Italia) Bora-Hansgrohe 0:00:33  

7. Ilnur Zakarin (Rusia) Katusha-Alpecin    

8. James Knox (Inggris) Deceuninck-QuickStep 0:00:35  

9. Bauke Mollema (Belanda) Trek-Segafredo    

10. Jan Hirt (Cekoslovakia) Astana    

General Classification setelah 3 dari 7 Etape 

1 Primoz Roglic (Slovakia) Jumbo-Visma 9:38:05  

2 Alejandro Valverde (Spanyol) Movistar 0:00:14  

3 David Gaudu (Prancis) Groupama-FDJ 0:00:31  

4 Emanuel Buchmann (Jerman) Bora-Hansgrohe 0:00:39  

5 Wilco Kelderman (Belanda) Sunweb 0:00:47  

6 Daniel Martin (Irlandia) UAE Team Emirates 0:00:54  

7 Tom Dumoulin (Belanda) Sunweb 0:00:57  

8 Victor de la Parte (Spanyol) CCC Team 0:01:05  

9 James Knox (Inggris) Deceuninck-QuickStep 0:01:07  

10 Davide Formolo (Italia) Bora-Hansgrohe 0:01:08

 

Populer

Grupset 13-Speed Rotor sekarang Ada untuk MTB
Bromangge Usung Misi Bangkitkan Pariwisata Palu
Lebih Ringan, Mulus, dan Universal
Pestanya Cyclist Cewek Thailand
Polygon Luncurkan Divine R5 dan R7, Untuk Wanita Indonesia
Bianchi Merilis Sprint, Road Bike dengan Harga Terjangkau
Tips Memilih Lebar Handlebar yang Ideal
Jangan Pinjam Sadel Punya Istri
Pengawalan Komplet untuk Peloton Penghobi
Hadiah Rp 10 Juta untuk Juara KOM Elite